Rancang Bangun Alat Uji Gaya Dorong (Trust Force) Motor Brushless

Randis Randis, Ida Bagus Dharmawan, Syahruddin Syahruddin

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk merancang dan membuat alat uji gaya dorong dari kombinasi motor brushless dan baling-baling pada penggunaan Unmanned Aerial Vehicle (UAV). Sistem alat uji gaya dorong yang dibuat pada penelitian ini memanfaatkan Arduino Uno  Atmega 328 sebagai mikrokontrollernya. Alat ini dilengkapi dengan load cell yang berfungsi untuk mengukur besarnya gaya dorong yang dihasilkan oleh kombinasi motor brushless dan baling-baling saat berputar. Load cell yang digunakan adalah load cell 5 kg yang dihubungkan dengan modul Hx 711 yang berfungsi untuk mengkonversi perubahan load cell yang terukur dalam perubahan resistensi dan mengkonversinya kedalam besaran tegangan melalui rangkaian yang ada. Terdapat 2 buah mikrokontroller dimana satu mikrokontroller digunakan untuk mengatur besarnya RPM motor brushless dan mikrokontroller lainya berfungsi untuk mengolah sinyal masukan dari load cell dan Hx 711 yang akan diteruskan menjadi output berupa data gaya berat melalaui serial monitor pada pc/laptop. Penelian ini menghasilkan rancangan alat uji gaya dorong yang mampu menguji gaya dorong dari kombinasi motor brushless dan baling-baling sampai maksimal 5 kg dengan penggunaaan motor brushless dan baling-baling yang dapat diganti-ganti atau divariasikan dengan output berupa data besaran gaya berat melalui serial monitor dan dapat di plot dalam bentuk table atau grafik.


Keywords


Unmanned Aerial Vehicle (UAV), gaya dorong, motor brushless, baling-baling

Full Text:

PDF

References


Sudarma, Made, IB Alit Swamardika, and Adinata Mas Pratama. "Design of Quadcopter Robot as a Disaster Environment Remote Monitor." International Journal of Electrical and Computer Engineering 6.1 (2016): 188.

Unmanned Air Vehicle. http://www.tc.gc.ca/ civilaviation/general/rec avi/Brochures/uav. htm. 15 Agustus 2017

Almurib, Haider AF, Premeela T. Nathan, and T. Nandha Kumar. "Control and path planning of quadrotor aerial vehicles for search and rescue." SICE Annual Conference (SICE), 2011 Proceedings of. IEEE, 2011.

Asrul. Sistem Kendali Posisi Dan Ketinggian Terbang Pesawat Quadcopter. Tesis, Teknik Komputer, Kendali, Dan Elektronika Universitas Hasanuddin Makassar (2014).

Qin, Hailong, et al. "Design and implementation of an unmanned aerial vehicle for autonomous firefighting missions." Control and Automation (ICCA), 2016 12th IEEE International Conference on. IEEE, 2016.

Remington, Raquel. "Multi-Purpose Aerial Drone for Bridge Inspection and Fire Extinguishing." Unpublished Thesis). Florida International University. Retrieved April 10 (2014): 2016.

Choi, Youngmin, and Paul M. Schonfeld.

Optimization of Multi-package Drone Deliveries Considering Battery Capacity. No. 17-05769. 2017.

Kim, Yun Chul, et al. "Strategy and Further Researches for Operation of Drone Logistics System." 한국경영과학회 학술대회논문집 (2016): 2376-2387.

Syam R, Mappaita A, et al. " Simple Design of VTOL Hexacopter for Simple Navigation." International Journal on Smart Material and Mechatronics. IJSMM,2017.




DOI: https://doi.org/10.32487/jtt.v5i2.271

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


JTT (Jurnal Teknologi Terpadu) has been indexed by:

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Web
Analytics

JTT Visitor Stats